Dan telah dilakukan penangkapan terhadap pelaku Mat Zen alias Ucu (24), warga Dusun III Desa Pematang Panggang.
Barang bukti yang diamankan sepeda motor Honda Supra milik pelaku, satu buah Cap dengan logo LL.
Masih kata dia , penangkapan ini berdasarkan LP/B-07/ IV / 2024 / Res OKI / Sek Mesuji pada 29 April 202
Panut Sang Sangko (33), warga Dusun IV Sri Agung RT 04 Kecamatan Komering Agung Kabupaten Lampung Tengah.
BACA JUGA:Parah Bener! Niat Jemput Kerabat Pulang Dari Mudik, Warga di Lampung Malah Kena Begal
Dimana saat itu Minggu (28/4) pukul 04.00 WIB di Jalintim Desa Pematang Panggang Kecamatan Mesuji terjadi tindak pidana tersebut.
Saat korban mengendarai mobil truk dengan No Pol BG-8890-UW dari Palembang dengan tujuan Lampung.
Tiba di TKP korban diberhentikan oleh pelaku dengan mengendarai sepeda motor Jambrong dan korban berhenti didepan timbangan terpadu.
Pelaku memaksa untuk melakukan cap kendaraannya dengan alasan keamanan dan Pelaku meminta uang sebesar Rp600 ribu lalu korban menawar sebesar Rp 450 ribu.
Kemudian truk yang dikendarai oleh korban diberi cap dengan lambang LL.
Setelah itu korban melanjutkan perjalanan menuju ke Lampung setelah korban sampai diperbatasan Sumsel -Lampung.
Pelaku kembali memberhentikan kendaraan korban dan mengancam dengan menggunakan sajam dan merampas uang korban sebesar Rp 300 ribu.
Atas kejadian tersebut meng-upload ke medsos perihal kejadian tersebut sehingga viral.