BACAKORAN.CO - Kabar duka kembali menyambangi PPIH Embarkasi Palembang. Yusman Irawan bin Muhammad Yusuf Arif.
Jemaah kloter 2 asal Kota Lubuklinggau, meninggal dunia di Rumah Sakit King Fahd, Madinah, Selasa, 14 Mei 2024, pukul 17.25 WAS.
Almarhum pagi ini dimakamkan di Pemakaman Baqi, Madinah.
Ketua Kloter 2 Embarkasi Palembang Muslim Aswari menjelaskan, setiba di Madinah pada tanggal 13 Mei lalu.
BACA JUGA:Nilai Tukar Rupiah Pagi Ini Lanjut Melemah, Sentimen AS dan Tiongkok Jadi Penyebab!
Kondisi kesehatan Yusman memburuk sehingga harus dibawa ke Rumah Sakit King Fahd.
Jemaah kloter 2 asal Kota Lubuklinggau, meninggal dunia di Rumah Sakit King Fahd--
Sempat dirawat satu malam, kemarin sore almarhum dinyatakan meninggal dunia di usia 64 tahun.
“Setelah melalui proses pengurusan dokumen dan pemusalaran jenazah di RS King Fahd, dinihari tadi jenazah almarhum dibawa ke Masjid Nabawi untuk disholatkan.
Usai sholat Subuh, sekitar pukul 04.50 WAS, almarhum dimakamkan di Pemakaman Baqi,” jelas Muslim dihubungi wartawan, Rabu (15/5) pagi.
BACA JUGA:Berani Coba? 3 Resep Lava Cake yang Super Lumer dan Legit, Cocok Jadi Ide Jualan, Kuy Cobain!
Muslim menjelaskan, Kloter 2 PLM terbang dari Bandara SMB II Palembang menggunakan maskapai Saudi Arabian Airlines pada Senin pagi, 13 Mei 2024, dan tiba di Bandara AMAA Madinah pukul 13.03 WAS.
Jemaah yang berangkat berjumlah 448 orang, termasuk almarhum Yusman.