"Saya mengabarkan keluarga kalau tidak jadi pulang, dan baru pulang Minggu pagi," terangnya.
"Kita dapat uang sebagai pengganti atau uang kompensasi dari Garuda,” ujarnya.
Rombongan jamaah kloter BPN-9 sedianya terjadwal akan terbang dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah pukul 13.40 WAS, Sabtu (6/7/2024).
Masjid Nabawi menjadi daya tarik jamaah haji di Madinah-kemenag-
Namun informasi mendadak didapat jemaah, bahwa pesawat Garuda yang akan membawanya dijadwalkan tertunda hingga Minggu (7/7/2024) sekitar pukul 17.40 WAS (Waktu Arab Saudi).
Pantauan, Minggu (7/7/2024) sekitar pukul 09.00 WAS, para jamaah sudah berkumpul di lobi Andalus Golden Hotel di wilayah Sektor 2, tempat mereka menginap. Ada sekitar 8 bus yang sudah menunggu untuk membawa para jemaah BPN-9 ke Bandara AMAA, Madinah.