BACAKORAN.CO - Kisah ini tengah menjadi sorotan publik dan viral di media sosial. Seorang sopir ambulans diduga menurunkan jenazah dan keluarganya di jalan karena tak diberi uang bensin.
Kejadian tersebut diunggah oleh akun Instagram @interaktive_ pada Selasa, 16 Juli 2024, dan menuai banyak perhatian.
Dalam video yang diunggah, terlihat seorang pria yang sangat kesal setelah jenazah keluarganya diturunkan paksa oleh sopir ambulans.
Diceritakan bahwa jenazah tersebut adalah seorang ibu yang baru saja meninggal setelah melahirkan.
BACA JUGA:Jemaah Kloter 19 Palembang Sebut dr Hj Bella Rizky Dinanti Dokter Terbaik se Dunia
Keluarga kemudian menggunakan jasa ambulans dari salah satu RSUD di Sintang, Kalimantan Barat, untuk mengantar jenazah ke Desa Nanga Mau.
Sebelumnya, pihak keluarga sudah membayar Rp600.000 di kasir rumah sakit untuk biaya pengantaran menggunakan ambulans.
Namun, saat tiba di SPBU Ujung Beji Sintang, sopir ambulans kembali meminta uang sebesar Rp400.000 untuk biaya bensin.
Keluarga jenazah yang sudah tidak memiliki uang lagi merasa kaget dan kebingungan.
BACA JUGA:Tes Urine Mendadak Puluhan Jaksa dan Staf Kejari Muba Ketar-ketir, Hasilnya?
"Sudah kami sampaikan kalau kami sudah bayar Rp600.000 di kasir. Tapi sopir ambulans bilang kalau urusan di kasir beda dengan urusan di sini," ungkap pria dalam video dengan nada kesal.
Tak berselang lama, sopir ambulans tersebut menurunkan jenazah di SPBU tanpa belas kasihan.