BACAKORAN.CO – Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis hidup mewah dan glamor dengan menggunakan uang hasil dari tindak pencucian uang.
Uang tersebut digunakan untuk membeli sejumlah aset dan mobil mewah, mulai dari Toyota Vellfire hingga Ferrari 458.
Untuk menyembunyikannya dari aparat, Harvey Moeis menggunakan nama perusahaan dan orang lain.
Hal itu terungkap dalam persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat.
BACA JUGA:Rumah Mewah Sandra Dewi di Melbourne Australia Ditawarkan di Airbnb, Tarif Sewanya Segini per Malam!
BACA JUGA:Heboh! Sandra Dewi Diduga Ambil Job Baru, Hidup Mulai Susah Efek Rekening Bank Diblokir Kejagung?
Jaksa memaparkan bahwa Harvey Moeis menerima puluhan miliar rupiah dari beberapa perusahaan.
Uang tersebut lantas dipakai untuk membeli mobil-mobil mewah.
Namun, pembelian mobil-mobil tersebut tidak dilakukan atas nama pribadi Harvey Moeis.
Sebagian besar mobil dibeli atas nama perusahaan dan orang lain.
BACA JUGA:Kaget! Akun Instagram Sandra Dewi Menghilang dan Tidak Ditemukan, Kok Bisa?
BACA JUGA:Ketika Mendatangi Kejagung untuk di Periksa Sebagai Saksi, Penampilan Sandra Dewi Jadi Perhatian...
Tujuannya tak lain untuk menyamarkan asal-usul uang yang digunakan.
Setidaknya ada empat nama yang digunakan Harvey untuk membeli mobil-mobil mewah tersebut.
Nama-nama tersebut adalah PT Mitra Jasautama Semesta, PT Jasuindo Tiga Perkasa, Gusti Ariq Ibrahim Siregar, serta dirinya sendiri.