Laga Home Persebaya Pimpin Penonton Terbanyak Liga 1 2024/2025, Nomor 2 Home Laga Ini

Senin 02 Sep 2024 - 15:07 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

Pada laga pekan pertama, pertandingan Persebaya Surabaya melawan PSS Sleman mencatat jumlah penonton terbanyak yakni 25.632 orang memadati Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

BACA JUGA:PSBS Jadi Satu-Satunya Tim Debutan Cetak Hat-Trick Kalah di Liga 1 2024/2025

Jika diurutkan dari jumlah penonton yang hadir di stadion, hingga pekan ketiga ini laga Persebaya melawan PSS memegang rekor penonton terbanyak di Liga 1 2024/2025 sejauh ini.

Di bawahnya baru ada Persija vs Persis Solo dengan 25.057 penonton. Lalu Persib Bandung vs Arema FC dengan 17.337 penonton.

Kemudian laga Persija melawan Barito Putera mencatatkan sebagai laga dengan kehadiran pononton terbanyak keempat dengan jumlah penonton 15.971 orang.

Adapun laga Persis Solo melawan PSIS Semarang dengan kehadiran 14.545 penonton catatkan di peringkat kelima. 

 

Rapor Kehadiran Penonton di Stadion

1. Persebaya vs PSS 25.632

2. Persija vs Persis 25.057

3. Persib vs Arema FC 17.337

4. Persija vs Barito Putera 15.971

5. Persis vs PSIS 14.545   

Kategori :