Sudah Oktober, Tiket Pesawat Tak Kunjung Turun, Menhub Budi Bongkar Permasalahannya!

Senin 07 Oct 2024 - 08:19 WIB
Reporter : Ramadhan Evrin
Editor : Ramadhan Evrin

BACAKORAN.CO – Harga tiket pesawat domestik ditarget turun mulai Oktober 2024.

Besarnya penurunan harga tiket pesawat diperkirakan mencapai 10 persen.

Namun hingga masuk minggu kedua Oktober 2024, harga tiket pesawat tak kunjung turun seperti yang diharapkan.

Di mana, target penurunan harga tiket pesawat di bulan Oktober ini sebelumnya disampaikan Menteri  Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

BACA JUGA:Lion Air Group Diduga Lakukan Monopoli Harga Tiket Pesawat, KPPU Ungkap Indikasinya, Segera Mulai Penyidikan!

BACA JUGA:Hore! Pajak Tiket Pesawat Bakal Dihapus, Ini Kata Menparekraf Sandiaga, Setuju?

Belum terwujudkan target penurunan harga tiket pesawat domestik ini disebabkan sejumlah kendala.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menekankan penurunan harga tiket pesawat tidak bisa dilakukan secara sembarangan dan memerlukan proses yang terstruktur.

"Penurunan harga tiket pesawat tidak bisa sekadar ditetapkan tanpa melalui proses yang benar," jelasnya.

Budi Karya PUN memaparkan empat poin yang menjadi fokus dalam upaya penurunan harga tiket.

BACA JUGA:Bye Tarif Mahal, Harga Tiket Pesawat Domestik Bakal Lebih Murah sebelum Oktober, Turun Segini!

BACA JUGA:Ungkap Biang Kerok Harga Tiket Pesawat Mahal, Kemenhub Lakukan Evaluasi Tarif dan Penataan Rute

Keempat poin tersebut telah diusulkan dalam rapat bersama Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Poin pertama berkaitan dengan pembebasan pajak suku cadang pesawat.

Menurut Menhub, usulan pembebasan pajak tersebut telah mendapat persetujuan dan saat ini sedang diproses di Kementerian Keuangan.

Kategori :