Viral! Hyunbin, Mahasiswa SNU dengan Skor CSAT Sempurna, Pecahkan 300 Soal dan Teka-teki dalam University War
Hyunbin SNU--TikTok @cookier.rro
BACAKORAN.CO - University War, reality show terbaru dari Korea Selatan, telah menciptakan gelombang kehebohan di media sosial dengan video-video viral yang memperlihatkan kompetisi intelektual yang menantang.
Dalam pertunjukan ini, 24 mahasiswa dari enam universitas terkemuka di Korea Selatan.
Diberikan ratusan soal dan teka-teki yang membutuhkan lebih dari sekedar kecerdasan untuk dipecahkan.
Mereka harus menunjukkan kegigihan, kecepatan berpikir, dan kemampuan analitis yang luar biasa untuk menyelesaikan tantangan yang dihadirkan.
BACA JUGA:Viral! BPOM Korea Selatan Resmi Melarang Masak Tusuk Gigi Goreng di Negaranya, Ini Alasannya
Jerome Polin, seorang YouTuber dengan latar belakang akademis yang mengesankan sebagai lulusan Waseda University di jurusan Matematika Terapan.
Menambahkan semangat dengan komentarnya, "Bikin di Indonesia seru kali ya," menggambarkan keingintahuan dan keinginan untuk melihat kompetisi serupa di Indonesia.
Netizen terpukau dan pada saat yang sama merasa rendah diri dengan kecerdasan luar biasa yang ditunjukkan oleh para kontestan.
Komentar-komentar seperti, "Berasa aku sekolah cuma buang waktu," atau.
BACA JUGA:Waspada! BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Mencapai 4 Meter di Beberapa Perairan
"300 soal? Aku udah pusing hanya dengan melihat angkanya," menggambarkan kekaguman dan kecemburuan terhadap kemampuan luar biasa yang dipamerkan oleh mahasiswa tersebut.
Ada juga yang berkelakar, "Kalau aku ikutan, pasti udah koma, mimisan, kerasukan, nangis-nangis minta pulang,".