15 yang Mendaftar Balon Wakil Wali Kota, Politikus Ini Kembalikan Formulir Paling Awal

KEMBALIKAN : Drs Idham Tergun MM ketika mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wakil wali kota di DPC Partai Demokrat Prabumulih. (foto : dian/sumeks.id)--

BACAKORAN.CO -- Dari 15  Bakal Calon (Balon) wakil wali kota yang mendaftar di Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Prabumulih, Sumatera Selatan, untuk bisa di usung dalam Pilkada Kota Prabumulih 2024, politikus Partai Hanura,  Drs Idham Tergun MM, paling awal mengembalikan formulir pendaftaran yang sudah di lengkapi isinya.

Diketahui ke 15 balon yang sudah mengambil formulir di DPC Partai Demokrat Prabumulih tersebut yaitu Ir Suryanti Ngesti Rahayu Ridho, dr Murwani Emasrissa Ridho dan Deni Victoria.

Kemudian  Syamdakir, Idham Tergun, Hartono Hamid, Frangky, Alfa Sujatmiko, Andriansyah Fikri, Arlan, Harun Al Rasyid, dr Rika Novelina, dr Asri dan dr Adit.

Idham Tergun diketahui saat ini masih menjabat sebagai anggota DPRD Kota Prabumulih periode 2019-2024.

BACA JUGA:Hasil Survey, Partai Demokrat Prabumulih Calonnya Perempuan? Begini Penjelasan Ketuanya

BACA JUGA:Ketua DPD Demokrat Cik Ujang, Prioritaskan Kader Mereka Sendiri

Pria  yang juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama (Dirut) Petro Prabu tersebut, tiba di Sekretariat DPC Partai Demokrat Prabumulih, Selasa pagi 7 Mei 2024  sekira pukul 09.30 WIB.

"Hari ini kita mengembalikan formulir di Demokrat, Nasdem dan Hanura," ujarnya seraya menambahkan jika dalam formulir yang di kembalikan itu terdapat visi-misi dirinya untuk maju sebagai Balon Wakil Wali Kota Prabumulih.

Menurutnya, semua format formulir partai berbeda-beda. Namun pada intinya, yang dilampirkan visi-misi untuk meningkatkan elektabilitas.

"Karena sudah selesai dan sudah lengkap (berkas, red) maka kita kembalikan. Karena lebih cepat lebih baik," tegasnya.

BACA JUGA:Disebut-sebut Calon Kuat Wali Kota Prabumulih, Deni Victoria Pilih Dorong Kader Untuk Maju

BACA JUGA:Menunggu Kabar Baik dari PSSI, Terkait Live di Televisi Indonesia vs Guinea, Arya: Peluangnya Besar!

Ditambahkan Idham, sesuai rencana awal, dia  mengembalikan formulir Balon wakil wali kota.

"Namun kalau nanti ada perubahan,  kita tidak tahu karena kita ikuti mekanisme partai di tempat mendaftar," sebutnya.

Idham yang dalam karirnya diketahui juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Perhubungan Kota Prabumulih itu membawa visi-misi untuk kesejahteraan, pengurangan pengangguran, mengurangi kemiskinan.

"Prinsipnya kita membangun kebutuhan masyarakat dan bukan keinginan. Karena kalau pembangunan berdasarkan keinginan biasanya tidak terpakai," jelasnya.

BACA JUGA:3 Rekomendasi Sunscreen Dokter Kulit yang Terbaik Nggak Bikin Kulit Gosong dan Kebakar, Bagus Banget Bestie...

BACA JUGA:Stok Pupuk Subsidi Dijamin Aman, Pupuk Indonesia Siapkan Segini, Lengkap dengan Rincian Alokasinya!

Idham Tergun juga mengapresiasi dengan majunya 3 orang kader Hanura termasuk dirinya di Pilkada Prabumulih.

Idham berharap salah-satu dari tiga Kader Hanura tersebut, bisa maju ke langkah selanjutnya dan dapat terpilih sebagai Calon Kepala Daerah Prabumulih.

Sementara itu, Ketua Tim Penjaringan DC Partai Demokrat Prabumulih, Wedi Saputra menegaskan, sebenarnya pihaknya masih membuka daftar pengambilan formulir Balon Kada hingga tanggal 20 Mei mendatang dan untuk pengembalian formulir dimulai tanggal 21 Mei sampai 29 Mei 2024.

"Namun kalau ada yang bisa mengembalikan, maka kita terima," sebutnya mengaku berks dari Idham Tergun yang diterima pihaknya sudah dilengkapi hasil survey sebagai salah-satu syarat yang harus dipenuhi setiap balon.

BACA JUGA:13 Kode Promo Grab 7 Mei 2024! Diskon 150 Persen GrabFood Makan Sampai Kenyang, Rp10 Ribu GrabBike dan GrabCar

BACA JUGA:Kasusnya Viral, Mantan Pacar Fat Cat Minta Maaf, Justru Makin Dihujat Netizen, Ini Penyebabnya!

Menurutnya, sampai saat ini baru ada 15 Bacalon Kada yang mengembalikan formulir dan baru ada 1 Bacalon yang mengembalikan yakni Idham Tergun.

15 yang Mendaftar Balon Wakil Wali Kota, Politikus Ini Kembalikan Formulir Paling Awal

Dian Cahyani

Doni Bae


bacakoran.co -- dari (balon) yang mendaftar di dewan pimpinan cabang (dpc) kota prabumulih, sumatera selatan, untuk bisa di usung dalam pilkada kota prabumulih 2024, politikus partai hanura, , paling awal mengembalikan formulir pendaftaran yang sudah di lengkapi isinya.

diketahui ke 15 balon yang sudah mengambil formulir di dpc partai demokrat prabumulih tersebut yaitu ir suryanti ngesti rahayu ridho, dr murwani emasrissa ridho dan deni victoria.

kemudian  syamdakir, idham tergun, hartono hamid, frangky, alfa sujatmiko, andriansyah fikri, arlan, harun al rasyid, dr rika novelina, dr asri dan dr adit.

idham tergun diketahui saat ini masih menjabat sebagai anggota dprd kota prabumulih periode 2019-2024.



pria  yang juga pernah menjabat sebagai direktur utama (dirut) petro prabu tersebut, tiba di sekretariat dpc partai demokrat prabumulih, selasa pagi 7 mei 2024  sekira pukul 09.30 wib.

"hari ini kita mengembalikan formulir di demokrat, nasdem dan hanura," ujarnya seraya menambahkan jika dalam formulir yang di kembalikan itu terdapat visi-misi dirinya untuk maju sebagai balon wakil wali kota prabumulih.

menurutnya, semua format formulir partai berbeda-beda. namun pada intinya, yang dilampirkan visi-misi untuk meningkatkan elektabilitas.

"karena sudah selesai dan sudah lengkap (berkas, red) maka kita kembalikan. karena lebih cepat lebih baik," tegasnya.



ditambahkan idham, sesuai rencana awal, dia  mengembalikan formulir balon wakil wali kota.

"namun kalau nanti ada perubahan,  kita tidak tahu karena kita ikuti mekanisme partai di tempat mendaftar," sebutnya.

idham yang dalam karirnya diketahui juga pernah menjabat sebagai kepala dinas perhubungan kota prabumulih itu membawa visi-misi untuk kesejahteraan, pengurangan pengangguran, mengurangi kemiskinan.

"prinsipnya kita membangun kebutuhan masyarakat dan bukan keinginan. karena kalau pembangunan berdasarkan keinginan biasanya tidak terpakai," jelasnya.



idham tergun juga mengapresiasi dengan majunya 3 orang kader hanura termasuk dirinya di pilkada prabumulih.

idham berharap salah-satu dari tiga kader hanura tersebut, bisa maju ke langkah selanjutnya dan dapat terpilih sebagai calon kepala daerah prabumulih.

sementara itu, ketua tim penjaringan dc partai demokrat prabumulih, wedi saputra menegaskan, sebenarnya pihaknya masih membuka daftar pengambilan formulir balon kada hingga tanggal 20 mei mendatang dan untuk pengembalian formulir dimulai tanggal 21 mei sampai 29 mei 2024.

"namun kalau ada yang bisa mengembalikan, maka kita terima," sebutnya mengaku berks dari idham tergun yang diterima pihaknya sudah dilengkapi hasil survey sebagai salah-satu syarat yang harus dipenuhi setiap balon.



menurutnya, sampai saat ini baru ada 15 bacalon kada yang mengembalikan formulir dan baru ada 1 bacalon yang mengembalikan yakni idham tergun.

Tag
Share