bacakoran.co

Serahkan 100 Juta Ponds + Jackson, Chelsea Minta Isak ke Stamford Bridge

Penyerang Newcastle United, Alexander Isak menjadi target utama Chelsea pada bursa transfer musim panas 2024 nanti--

BACAKORAN.CO – Chelsea nampaknya serius mendatangkan striker Newcastle United, Alexander Isak. Chelsea sudah mengajukan proposal penawaran sebesar 100 Juta Poundsterling. Bahkan untuk lebih menyakinkan lagi Chelsea memberikan penyerang Nicolas Jackson sebagai paket pembelian. 

Jackson  yang masih 23 tahun sebenarnya menjadi proyek masa depan The Blues. Penyerang timnas Senegal itu dibeli dengan harga 35 juta Poundsterling dari Villarreal pada bursa transfer musim panas 2023 lalu. 

Penampilan Jakcson selama satu musim memperkuat Chelsea tidak jelek-jelek amat. Dia mencetak 17 gol dan 6 assist dari seluruh ajang kompetisi. Pada 5 laga terakhir Chelsea di Liga Premier Inggris, dia berhasil menyumbangkan 4 gol dan membawa Chelsea finis di posisi keenam. 

Namun  karena ngebet untuk mendapatkan Alexander Isak, Chelsea terpaksa mengorbankan Jackson.  Dengan 100 Juta Poundsterling plus Nicolas Jackson, Chelsea berharap Newcastle menyetujui penjualan Isak. 

Kondisi keuangan Newcastle yang tengah merugi, The Magpies sebutan Newcastle terpaksa melego beberapa pemain bintang. Ada beberapa pemain yang punya nilai tinggi selain Alexander Isak, gelandang Bruno Guimaraes. 

BACA JUGA:Waduh, Barca Kehilangan 3 Bintang Sebelum Bursa Transfer Dibuka

BACA JUGA:Pogba Sudah Move On Tuh, Tampil ke Publik Dukung Timnas Prancis

Pemain berusia 25 tahun asal Brasil ini  juga punya nilai  jual yang sangat tinggi berkisar diatas 100 Juta Poundsterling. Sejauh ini baru Manchester United yang tertarik untuk mendapatkan Bruni Guimaraes.  

Pelatih Newcasatle, Eddie Howe sebenarnya tidak ingin penyerang kesayangannya dijual pada bursa transfer musim panas nanti. Howe lebih memilih penyerang lainnya, Callum Wilson untuk dijual dan tetap mempertahankan isak. 

Pada musim lalu, Isak berjuang untuk sembuh dari cedera panjang yang dialaminya. Dengan kondisi yang tidak fit sepenuhnya, penyerang timnas Swedia itu mampu melewati Liga Premier Inggris musim ini dengan mencetak 25 gol dari 40 pertandingan di seluruh kompetisi.

Pada bursa transfer musim panas 2023 lalu, Chelsea membuat kejutan dengan membeli gelandang Brighton & Hove Albions, Moises Caicedo. Pemain asal Ekuador itu dibeli dengan harga 115 Juta Poundsterling. Pembelian itu menjadi rekor pembelian pemain termahal pada bursa transfer 2023.

Chelsea sangat menyadari kegagalan utama mereka ada pada sektor lini depan. Penyerang muda Chelsea, Nicolas Jackson hanya menyarangkan 17 gol di seluruh ajang kompetisi.  Mereka baru bisa masuk di jajaran 10 besar pada putaran kedua. 

Beruntung pada akhir musim mereka mampu meraih kemenangan penting pada bulan April dan berhasil finis di urutan keenam klasemen akhir Liga Premier Inggris. Kondisi tak jauh berbeda dengan striker Chelsea lainnya, Christopher Nkunku. 

BACA JUGA:Gol telat Bellingham Perpanjang Napas Inggris ke Perempat Final

Serahkan 100 Juta Ponds + Jackson, Chelsea Minta Isak ke Stamford Bridge

Zulhanan

Zulhanan


bacakoran.co – nampaknya serius mendatangkan striker , . chelsea sudah mengajukan proposal penawaran sebesar 100 juta poundsterling. bahkan untuk lebih menyakinkan lagi chelsea memberikan penyerang sebagai paket pembelian. 

jackson  yang masih 23 tahun sebenarnya menjadi proyek masa depan the blues. penyerang timnas itu dibeli dengan harga 35 juta poundsterling dari pada bursa transfer musim panas 2023 lalu. 

penampilan jakcson selama satu musim memperkuat chelsea tidak jelek-jelek amat. dia mencetak 17 gol dan 6 assist dari seluruh ajang kompetisi. pada 5 laga terakhir chelsea di liga premier inggris, dia berhasil menyumbangkan 4 gol dan membawa chelsea finis di posisi keenam. 

namun  karena ngebet untuk mendapatkan alexander isak, chelsea terpaksa mengorbankan jackson.  dengan 100 juta poundsterling plus nicolas jackson, chelsea berharap newcastle menyetujui penjualan isak. 

kondisi keuangan newcastle yang tengah merugi, the magpies sebutan newcastle terpaksa melego beberapa pemain bintang. ada beberapa pemain yang punya nilai tinggi selain alexander isak, gelandang bruno guimaraes. 

pemain berusia 25 tahun asal brasil ini  juga punya nilai  jual yang sangat tinggi berkisar diatas 100 juta poundsterling. sejauh ini baru manchester united yang tertarik untuk mendapatkan bruni guimaraes.  

pelatih newcasatle, eddie howe sebenarnya tidak ingin penyerang kesayangannya dijual pada bursa transfer musim panas nanti. howe lebih memilih penyerang lainnya, callum wilson untuk dijual dan tetap mempertahankan isak. 

pada musim lalu, isak berjuang untuk sembuh dari cedera panjang yang dialaminya. dengan kondisi yang tidak fit sepenuhnya, penyerang timnas swedia itu mampu melewati liga premier inggris musim ini dengan mencetak 25 gol dari 40 pertandingan di seluruh kompetisi.

pada bursa transfer musim panas 2023 lalu, chelsea membuat kejutan dengan membeli gelandang brighton & hove albions, moises caicedo. pemain asal ekuador itu dibeli dengan harga 115 juta poundsterling. pembelian itu menjadi rekor pembelian pemain termahal pada bursa transfer 2023.

chelsea sangat menyadari kegagalan utama mereka ada pada sektor lini depan. penyerang muda chelsea, nicolas jackson hanya menyarangkan 17 gol di seluruh ajang kompetisi.  mereka baru bisa masuk di jajaran 10 besar pada putaran kedua. 

beruntung pada akhir musim mereka mampu meraih kemenangan penting pada bulan april dan berhasil finis di urutan keenam klasemen akhir liga premier inggris. kondisi tak jauh berbeda dengan striker chelsea lainnya, christopher nkunku. 

penyerang asal prancais berusia 26 tahun itu malah lebih parah lagi. ditransfer dari rb leipzig pada bursa transfer musim panas 2023 lalu  dengan harga 60 juta euro justru banyak bergelut dengan cedera.

mantan pemain paris saint germain (psg) itu hanya mencetak 3 gol saja dari 11 penampilan di liga premier inggris. christopher nkunku banyak mendapatkan perawatan akibat cedera yang dialaminya.

kondisi tersebut membuat pemilik chelsea, todd boehly merasa kecewa dengan penampilan chelsea musim lalu. boehly akhirnya memecat pelatih mauricio pochettino pada akhir kompetisi dan menggantikannya dengan pelatih dari leicester city, enzo maresca.

todd boehly menugaskan pelatih baru chelsea, enzo maresca untuk berburu penyerang berkualitas. selain mengincar alexander isak, enzo maresca juga membidik beberapa nama-nama penyerang top usia muda seperti jonathan david dari lille, jhon duran dari aston villa dan samu omorodion dari atletico madrid.

namun maresca tetap akan memprioritaskan alexander isak.  striker  berusia 24 tahun itu sudah membuktikan diri menjadi salah satu penyerang terbaik di liga premier inggris. selama dua musim membela the magpies sebutan newcastle, isak mampu mencetak 35 gol daria 67 pertandingan. (*)

Tag
Share