6 Jenis Makanan Ini Pantang Dimakan Bagi Penderita Asam Urat, Apa Saja?
BACAKORAN.CO - Menjaga pola makan dan mengatur jenis makanan apa saja yang dikonsumsi untuk asupan setiap hari tentu adalah hal sangat penting.
Apalagi jika seseorang telah divonis menderita penyakit tertentu oleh dokter.
Tentu saja harus ekstra hati hati dalam mengkonsumsi beberapa jenis makanan agar penyakit diderita tidak semakin membahayakan.
Nah pada artikel ini akan dibahas 6 jenis makanan yang pantang atau sebaiknya tidak dikonsumsi oleh penderita asam urat.
Berikut detailnya :
BACA JUGA:Baru Tahu Kan ! Efek Samping Konsumsi Bawang Putih dan 9 Manfaatnya Bagi Kesehatan
1. Daging Bebek
Meski rasanya sangat lezat, tapi sebaiknya bagi penderita asam urat hindari makan daging bebek ya.
Yang perlu kamu tahu, jika daging bebek juga mengandung purin yang tinggi dan menjadi makanan penyebab asam urat?
Nah, kandungan purin dalam 100 gram daging bebek sebanyak 138 mg.
Untuk itu penderita asam urat harus sadar untuk membatasi asupan daging bebek meskipun daging bebek juga memiliki kandungan dan mineral baik untuk tubuh.
BACA JUGA:Bongkar Mitos, Buah-buahan yang Sebenarnya Aman untuk Kesehatan
2. Jamur
Sayuran jamur memiliki kandungan purin sebanyak 58 gram per 100 gram.