Dituding Kemayu oleh KPI, Ivan Gunawan Tinggalkan Indonesia, Pilih Tinggal di Negara Ini

Rabu 24 Jan 2024 - 20:05 WIB
Reporter : Deby Tri
Editor : Deby Tri

BACAKORAN.CO - Ivan Gunawan desainer, presenter dan aktor yang dikenal dengan gaya berbusana androgini.

Baru-baru ini mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan Indonesia untuk sementara waktu. 

Keputusan ini diduga berkaitan dengan teguran yang diberikan oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) terhadap program acara Brownis yang dipandunya.

Dalam video yang diunggah di akun TikTok pribadinya, Ivan Gunawan mengatakan bahwa ia tidak sabar untuk pergi dari Indonesia mulai minggu depan.

BACA JUGA:Menolak Tua! Nenek 81 Tahun Viral Sebagai Gamer Free Fire Mengatasi Kesepian Setelah Ditinggal Suami...

BACA JUGA:Tawaran Miliki Rumah Ini Bikin Kaum Milenial Ngiler, Kok Bisa? Baca Saja Sendiri Sampai Tuntas  

Ivan juga meminta doa dan maaf dari para penggemar dan netizen yang mungkin merasa tersinggung dengan perilaku atau penampilannya.

“Jadi buat kalian jangan kangen sama aku ya, kalian tetap masih bisa lihat aku di TikTok, masih bisa lihat aku di IG. Aku bakal pergi tinggalin Indonesia untuk sementara waktu,” ujar Ivan Gunawan.

Ivan Gunawan tidak menjelaskan secara rinci ke mana ia akan pergi dan berapa lama ia akan tinggal di luar negeri.

Namun, beberapa netizen berspekulasi bahwa ia akan pindah ke Amerika Serikat, tempat ia memiliki rumah dan bisnis.

BACA JUGA:Viral! Hakim Indonesia Berinisial IS Dipecat Secara Tidak Hormat di Mahkamah Agung, Alasannya Bikin Kaget!

BACA JUGA:Indonesia, Slovenia, dan Cuba Berada di Barisan Afrika Selatan dalam Perjuangan Hukum Melawan Israel di ICJ!

Keputusan Ivan Gunawan untuk meninggalkan Indonesia ini diduga dipicu oleh teguran yang diberikan oleh KPI terhadap program acara Brownis yang tayang di Trans TV. 

KPI menilai bahwa program tersebut melanggar norma kesopanan dan kesusilaan karena menampilkan Ivan Gunawan yang berbusana seperti perempuan dan berperilaku kemayu.

KPI menganggap bahwa penampilan Ivan Gunawan dapat memberikan dampak negatif bagi anak-anak dan remaja yang menonton acara tersebut. 

Kategori :