Harga Emas Antam Terus Melaju, Hampir Sentuh Rp1,2 Juta per Gram, Cek Selengkapnya!

Kamis 07 Mar 2024 - 13:03 WIB
Reporter : Ramadhan Evrin
Editor : Ramadhan Evrin

BACAKORAN.CO – Harga emas Antam 24 karat terus melaju.

Pada perdagangan hari ini, Kamis (6/3/2024), harga emas Antam naik sebesar Rp13.000 per gram.

Dimana emas batangan Antam berukuran 0,5 gram naik menjadi Rp649.500.

Berdasarkan informasi pada laman Unit Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga emas Antam berbobot 0,5 gram dipatok Rp649.500, naik Rp10.000 dari harga sebelumnya.

BACA JUGA:Ada Sinyal Penurunan Suku Bunga The Fed, Harga Emas Pecah Rekor Lagi!

BACA JUGA:Awas Jangan Sampai Tertipu! Simak Dulu Info Ini Sebelum Investasi Emas Digital, Kenapa?

Sementara itu, harga emas Antam berukuran 1 gram naik menjadi Rp1.199.000, dengan kenaikan Rp13.000 dari harga pada perdagangan sebelumnya.

Emas Antam ukuran 5 gram dijual seharga Rp5.705.000, naik Rp65.000 dari harga sebelumnya.

Untuk emas berukuran 10 gram, harga penawaran adalah Rp11.485.000.

Selanjutnya, emas Antam dengan ukuran 25 gram tersedia dengan harga Rp28,587,000.

BACA JUGA:Wajib Tahu, 5 Manfaat Investasi Emas dan Keuntungannya!

BACA JUGA:Mendekati Puasa, Harga Emas Makin Melejit, Cek Daftar Harga Lengkapnya!

Emas berukuran 50 gram dipatok seharga Rp57.095.000.

Kemudian, emas Antam berukuran 100 gram ditawarkan seharga Rp114.112.000.

Sementara itu, emas Antam berukuran 500 gram dijual diharga Rp569.820.000.

Kategori :