4 Kebijakan Kontroversial Donald Trump yang Bikin Israel Makin Kuat, Palestina Makin Terjepit!

Sabtu 09 Nov 2024 - 06:58 WIB
Reporter : Ainun
Editor : Ainun

Keputusan ini menimbulkan kontroversi internasional yang sangat besar.

Yerusalem telah menjadi pusat sengketa antara Israel dan Palestina sejak lama, dengan Palestina menginginkan Yerusalem Timur sebagai ibu kota negara mereka.

BACA JUGA:Perolehan Suara Lebih Unggul dari Kumala Harris, Donald Trump Langsung Umumkan Pidato Kemenangan

Keputusan Trump ini bertentangan dengan banyak resolusi internasional yang menganggap Yerusalem Timur sebagai wilayah yang diduduki.

Beberapa negara Arab dan negara-negara Muslim lainnya menentang keras keputusan ini.

Yang dianggap sebagai dukungan terang-terangan kepada klaim Israel atas seluruh Yerusalem.

3. Pengakuan Dataran Tinggi Golan sebagai Wilayah Israel

BACA JUGA:Donald Trump Joget dan Ucapkan Terima Kasihnya Atas Kemenangan Pilpres AS Ungguli Kamala Harris

Pada 2019, Trump mengambil langkah yang lebih kontroversial dengan mengakui Dataran Tinggi Golan sebagai bagian dari wilayah Israel.

Dataran Tinggi Golan sebelumnya merupakan wilayah yang dikuasai Suriah, tetapi direbut oleh Israel selama Perang Enam Hari pada 1967.

Meski pengambilalihan ini tidak diakui oleh PBB dan komunitas internasional.

Trump memutuskan untuk memberikan pengakuan atas wilayah tersebut sebagai bagian dari Israel, yang mendapat kecaman dari banyak pihak.

BACA JUGA:Pelaku Penembakan Donald Tump Ditangkap Usai Mencoba Kabur Menggunakan SUV, Begini Kronologinya...

Tindakan ini memicu protes keras dari negara-negara Arab dan komunitas internasional, yang menilai bahwa kebijakan ini semakin memperburuk ketegangan di Timur Tengah.

Selain itu, pada 2019, Israel juga membangun permukiman baru di dataran tinggi tersebut yang dinamakan Trump Heights, sebagai bentuk penghargaan terhadap presiden AS tersebut.

4. Penghentian Dana Bantuan untuk UNRWA

Pada 2018, Trump mengambil keputusan kontroversial lainnya dengan menghentikan seluruh bantuan finansial AS kepada United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees (UNRWA) .

BACA JUGA:Donald Trump Posting Gambar Taylor Swift Beri Dukungan untuknya, Benarkah? Begini Faktanya!

Kategori :