BACAKORAN.CO - Momen menghebohkan terjadi di sela-sela KTT G20 yang digelar di Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin (27/11/2024).
Dalam sesi foto bersama para pemimpin dunia, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden tidak terlihat hadir.
Absennya Biden memicu berbagai spekulasi, mengingat sesi foto ini biasanya menjadi simbol persatuan para pemimpin negara yang menyumbang 80 persen Produk Domestik Bruto (PDB) dunia.
Berbeda dengan Biden, beberapa pemimpin seperti Presiden China Xi Jinping, Perdana Menteri (PM) India Narendra Modi, dan Presiden Prancis Emmanuel Macron terlihat mengambil posisi di tengah sambil bercanda di depan latar belakang ikonik Gunung Sugarloaf.
BACA JUGA:Isi Pertemuan Joe Biden dan Prabowo Subianto di Gedung Putih Terungkap!
Menurut pejabat AS yang tidak ingin disebutkan namanya, absennya Biden dalam foto bersama disebabkan oleh masalah logistik.
Ia dilaporkan sedang menghadiri pertemuan bilateral bersama PM Kanada Justin Trudeau di lokasi berbeda.
Keduanya tiba di lokasi foto setelah sesi berakhir dan para pemimpin lain sudah membubarkan diri.
Hal serupa juga terjadi pada PM Italia Giorgia Meloni, yang absen dalam sesi foto tersebut.
BACA JUGA:Presiden Prabowo Mendarat di AS! Besok, Bertemu Joe Biden di Gedung Putih, Bakal Bahas Apa?
BACA JUGA:Terungkap, Alasan Joe Biden Mundur dari Pilpres AS 2024, Semuanya Demi..
Namun, tidak ada alasan resmi yang diberikan terkait ketidakhadirannya.
"Karena masalah logistik, sesi foto dilakukan lebih awal sebelum semua pemimpin tiba. Ini menyebabkan beberapa pemimpin tidak sempat hadir," ungkap pejabat AS tersebut.
Ketidakhadiran Biden pun memunculkan spekulasi bahwa ini dilakukan disengaja sebagai bentuk boikot atas kehadiran Menteri Luar Negeri Rusia, Sergei Lavrov, yang mewakili Presiden Vladimir Putin.