BACAKORAN.CO - Memulai hari dengan rutinitas pagi yang baik bisa memberikan dampak besar bagi kesehatan tubuh dan kulit.
Rutinitas yang dilakukan di pagi hari bukan hanya mempengaruhi mood, tetapi juga dapat menjaga kulit agar tetap cerah dan awet muda.
Dengan rutinitas yang baik, tubuh akan terasa lebih segar dan kulit pun bisa lebih glowing.
Namun, banyak orang yang masih belum mengetahui pentingnya kebiasaan sederhana yang bisa memberikan manfaat yang sangat luar biasa.
Oleh karena itu, berikut sejumlah rutinitas pagi hari yang membuat tubuh dan wajah awet muda.
BACA JUGA:Efektif Atasi Insomnia, Ini 5 Teh Herbal untuk Tidur Lebih Nyenyak Beserta Cara Penyajiannya!
BACA JUGA:5 Manfaat Daun Salam untuk Kesehatan Tubuh Anak Muda Hingga Lansia, Berikut Cara Pengolahannya!
1. Rutin minum air putih
Rutinitas pagi hari yang bisa membuatmu awet muda yaitu dengan meminum air putih ketika bangun tidur.
Air merupakan komponen terpenting yang dibutuhkan tubuh manusia karena dikarenakan sebagian besar dari tubuh manusia terdiri dari air.
Menurut hasil penelitian The Indonesian Regional Hydration Study (THIRST) masyarakat di Indonesia mengalami tingkat dehidrasi ringan yang tinggi tercatat ada 46,1% dari 1200 subyek penelitian yang terdiri dari 4 daerah di Indonesia yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, dan Sulawesi Selatan.
Kalangan remaja rentan mengalami dehidrasi ringan karena banyaknya aktivitas yang membutuhkan banyak tenaga dan cairan. Selain itu, banyak manfaat minum air putih di pagi hari terhadap kesehatan tubuh manusia diantaranya dapat memperlancar sistem pencernaan, detoksidasi tubuh lebih cepat, memcegah infeksi kantung kemih dan ginjal, menyehatkan kulit, hingga menurunkan berat badan.
Oleh karena itu, sangat penting untuk minum air putih, terlebih lagi ketika bangun tidur karena tubuh kekurangan cairan saat tidur sepanjang malam.
2. Olahraga setiap pagi
Rutin berolahraga di pagi hari dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, seperti menjaga berat badan, meningkatkan daya tahan tubuh, dan meningkatkan kualitas tidur.