Emak Emak Bingung, Harga Bawang Merah dan Gula Masih Mahal, Kok Bisa? Ini Penjelasan Mendag Zulhas!
Harga pangan seperti bawang merah dan gula pasir masih tinggi disebabkan masih minimnya aktivitas pedagang setelah lebaran.--freepik
BACAKORAN.CO – Lebaran Idulfitri 2024 telah usai, namun harga pangan di pasaran masih tinggi.
Seperti harga bawang merah yang mencapai menjadi Rp53.190/kg dan gula rata-rata dijual Rp18.320/kg.
Terkait masih tingginya sejumlah harga kebutuhan pokok ini, Menteri Perdagangan (Mendag) Zukifli Hasan alias Zulhas pun angkat bicara.
Menurutnya, kenaikan harga pangan seperti bawang merah dan gula disebabkan oleh masih minimnya aktivitas pedagang setelah lebaran 2024.
BACA JUGA:Harga Pangan Dunia Turun, Sembako di Indonesia Justru Melonjak, Kok Bisa? Ini Penyebabnya!
Akibatnya, stok di pasar menurun dan membuat harga menjadi tinggi.
Lantaran masih suasana lebaran, banyak orang berlibur, termasuk para pedagang di pasar.
Namun, untuk pasokan bumbu saat ini sudah kembali normal.
Tak hanya itu, kata Zulhas, penurunan stok bawang merah di tingkat petani disebabkan oleh minimnya aktivitas petani yang belum kembali bekerja secara aktif.
Masih liburnya para petani tadi, otomatis tidak ada yang panen bawang merah.
BACA JUGA:Bersiap Antisipasi Darurat Pangan Gegara El Nino, 4 Daerah Ini Harus Gercep Tanam Padi
BACA JUGA:Kabar Gembira! BLT Mitigasi Bantuan Pangan 2024 Sudah Cair, Simak Cara Mendapatkannya di Sini...
Termasuk mengirimkannya ke pasar.