Fitur ini juga bisa digabungkan dengan fitur ‘Cari Sekaligus’, sehingga pengguna bisa mendapatkan harga lebih murah lagi.
Cara menggunakan fitur ‘Beli Banyak Lebih Hemat’ juga sangat mudah.
Pengguna tinggal memilih produk yang diinginkan dari toko yang sama, lalu menambahkan ke keranjang belanja.
Pengguna akan melihat diskon tambahan yang diberikan oleh toko, dan bisa menyelesaikan transaksi dengan harga lebih hemat.
BACA JUGA:Waduuh! Prototipe Baterai iPhone 16 Pro Bocor...
Dengan dua fitur baru ini, Tokopedia berharap bisa memberikan pengalaman belanja online yang lebih efektif dan terjangkau bagi masyarakat Indonesia.
Tokopedia juga terus berkomitmen untuk mendukung perkembangan ekonomi digital di Indonesia, dengan memberdayakan lebih dari 14 juta pelaku UMKM di seluruh Indonesia.