Pentingnya Menghentikan Kebiasaan Menyusu Malam Hari pada Anak Usia 2 Tahun ke Atas: Dampak Negatif dan Solusi

Jumat 09 Feb 2024 - 20:00 WIB
Reporter : djarwo
Editor : djarwo

BACAKORAN.CO - Sebuah peringatan penting bagi para ibu yang memiliki anak berusia 2 tahun ke atas: menghindari kebiasaan menyusu di malam hari dapat mencegah dampak negatif yang signifikan pada anak Anda.

Informasi ini sangat krusial bagi para ibu, mengingat banyak yang masih membiarkan anak-anak mereka yang berusia 2 tahun ke atas untuk menyusu susu formula sebagai rutinitas sehari-hari.

Dengan berbagai alasan membuat ibu membiasakan anaknya menyusu malam hari, salah satunya sebagai pengantar anak untuk tidur.

Padahal kebiasaan ini sangat tidak baik dari sisi kesehatan anak dikemudian hari, tanpa disadari kebiasaan menyusu malam hari akan menyebabkan anak tidak percaya diri saat sudah besar.

Untuk merubah kebiasaan menyusu malam hari ini tentu jadi pekerjaan berat bagi ibu-ibu atau bapak, tapi harus dilakukan demi kebaikan si anak.

Ada beberapa efek dasyat yang sangat tidak baik bagi anak yang menjadikan penyusu sebagai kebiasaan yang dikutip dari kanal YouTube @Tanya Medis, berikut efeknya:

BACA JUGA:Mencegah Obesitas Anak Melalui Nutrisi Ibu Hamil

1. Merusak gigi

Ingat ya ibu-ibu, Air Susu Ibu (ASI) juga terkandung laktosa (jenis gula dalam susu), apalagi susu formula yang jelas banyak mengandung laktosa.

Bila anak di atas 2 tahun yang sudah tubuh gigi, menyusu malam hari jadi kebiasaan, akan menyebabkan menumpuknya laktosa pada giginya.

Laktosa ini lama kelamaan akan merusak gigi, bahkan gigi anak akan berlubang dan rusak. Tidak jarang kita temui, anak-anak usia 2 tahun ke atas giginya sudah kropos.

Bahkan di usia tersebut anak-anak sudah mengalami sakit gigi, akibat kebiasaan menyusu malam hari ini.

Dalam jangka panjang, kerusakan pada gigi ini tentu akan menjadi anak yang terus beranjak besar, tidak percaya diri untuk bergaul.

2. Akan menimbulkan batuk

BACA JUGA:8 Obat Batuk Alami yang Aman, Bisa Dibuat di Rumah, Berikut Konsumsinya

Anak-anak yang menyusu menjadi kebiasaan akan mengalami berlendir pada tenggorokannya, yang menyebabkan batuk berkepanjangan.

Sebab selama anak ini terus dengan kebiasaannya menyusu malam hari, akan terus terjadi penumpukan lendir pada tenggorokannya.

Yang dikhawatirkan, saat lendir itu menumpuk, anak akan bantuk dan muntah. Hal ini sudah pasti sering ditemui pada anak yang menyusu malam hari.

3. Makan jadi berkurang

Kebiasaan menyusu malam hari juga menyebabkan makan anak menjadi berkurang, karana si anak kenyang dari susu tersebut.

Apalagi menyusu malam hari dilakukan berulang-ulang, yang menyebabkan anak kenyang dari susu tersebut.

Banyaknya menyusu malam hari ini menyebabkan anak tidak nafsu makan lagi, karena sudah terlalu banyak nyusu pada malam hari.

Baginya anak usia di atas 2 tahun saat malam hari dibiasakan istirahat, bukan dengan bagun tidur untuk menyusu.(*)

Artikel asli telah tayang di sumeks.co

Kategori :