2 Jenis APK Ini Jadi Incaran Bawaslu di Masa Tenang, Bagaimana Mereka Bersihkan APK? Ini Kata Lolly Suhenty

Senin 12 Feb 2024 - 09:34 WIB
Reporter : Kumaidi
Editor : Kumaidi

"Untuk digital Bawaslu dengan patroli pengawasan siber itu untuk memastikan bahwa seluruh masa tenang berjalan dengan ketentuan yang berlaku,” ucap Lolly.


Petugas sedang menertibkan APK di masa tenang. -bawaslu-

Gerakan bersih-bersih APK ini diharapkan dilakukan juga oleh jajaran pengawas pemilu dan pihak-pihak terkait i wilayah lain. Dengan begitu, sebelum masa pungut hitung, seluruh daerah sudah bersih dari APK.

"Proses penertiban di Bandung tentu akan menjadi trigger juga untuk dipastikan seluruh kabupaten/kota di Jawa Barat atau bahkan seluruh provinsi itu kemudian melakukan hal yang sama secara baik dan maksimal," jelas Lolly.

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Bandung Rasdian Setyadi menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan penertiban APK secara bertahap. Sehingga seluruh wilayah Bandung bersih dari APK. 

"Kita harapkan memang semua APK yang ada di Kota Bandung sudah bersih. Tidak ada lagi kegiatan penertiban setelah penertiban," tegas Rasdian.(*)

 

Kategori :