BACAKORAN.CO – Sebelum terjadinya kecelakaan maut bus rombongan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Lingga Kencana Depok, sopir bus sudah merasakan ada yang tidak normal dari bus yang dikendarainya.
Sadira, sopir bus pariwisata Putera Fajar mengaku ada masalah pada sistem pengereman.
Diceritakan Sadira, pada Jumat lalu ia membawa rombongan ke Alun-alun Bandung, lalu bermalam di Cihampelas.
“Saat itu, kondisi bus masih normal," terangnya.
Setelah dari Cihampelas, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke Depok dengan singgah sebentar di Tangkuban Perahu.
Namun, dari sana, Sadira mulai merasa ada yang tidak beres dengan bus yang dikendarainya.
"Saat di Tangkuban Perahu, saya sudah merasakan sesuatu yang tidak beres," katanya.
Rem bus terasa tidak normal.
BACA JUGA:Begini Kondisi Sopir Bus Maut Angkut Rombongan SMK Lingga Kencana Depok yang Kecelakaan di Subang!
Oleh karena itu, ia segera memanggil montir dari rest area.
"Montir datang untuk memperbaiki,” cetusnya dilansir dari tvOne hari ini, Minggu (12/5/2024).
Setelah itu, mereka melanjutkan perjalanan ke Depok dengan merasa aman.